Jalan Medan Merdeka Selatan Kembali Dibuka usai Massa Demo Ojol Bubarkan Diri

1 day ago 7

loading...

Jalan Medan Merdeka Selatan dibuka polisi usai massa pengemudi ojek online (ojol) membubarkan diri. Foto/Danandaya Arya Putra

JAKARTA - Massa pengemudi ojek online (ojol) yang demo di Jalan Medan Merdeka Selatan mulai membubarkan diri. Mereka meninggalkan lokasi aksi setelah menyampaikan beberapa tuntutan.

Berdasarkan pantauan SindoNews, massa aksi mulai membubarkan diri sekitar pukul 17.45 WIB, Senin (21/7/2025). Pembubaran itu langsung disambut petugas PPSU dengan membersihkan Jalan Medan Merdeka Selatan.

Setelah jalan tersebut bersih dari sampah, polisi lantas membuka Jalan Medan Merdeka Selatan sekitar pukul 18.00 WIB. Pembukaan jalan itu langsung dimanfaatkan para pengendara dengan memacu kencang kendaraannya.

Baca juga: Tiba di Lokasi Demo, Massa Ojol Langsung Cekcok dengan Polisi

Read Entire Article
Prestasi | | | |