loading...
Pemerintah Malaysia akan bagi-bagi uang tunai ke seluruh warga usia dewasa, dan juga akan menurunkan harga bahan bakar minyak. Foto/The Star
KUALA LUMPUR - Pemerintah Malaysia telah mengumumkan akan membagikan uang tunai kepada seluruh warga usia dewasa, dan juga akan menurunkan harga bahan bakar minyak (BBM). Langkah ini diambil Perdana Menteri (PM) Anwar Ibrahim untuk meredam kemarahan publik atas kenaikan biaya hidup sebagai imbas dari dinaikkannya besaran pajak.
PM Anwar mengumumkan hal itu pada Rabu yang disiarkan stasiun televisi setempat. Anwar sendiri sedang bersiap menghadapi demo besar-besaran di Ibu Kota Malaysia, Kuala Lumpur, pada Sabtu mendatang, yang bertujuan untuk memaksanya mengundurkan diri atas imbas kenaikan harga dan kegagalan memenuhi reformasi yang dijanjikan.
Pemerintahan Anwar telah melakukan sejumlah langkah untuk meningkatkan pendapatan dan produktivitas tahun ini, termasuk kenaikan upah minimum, kenaikan tarif listrik bagi pengguna listrik besar, dan perluasan pajak penjualan dan jasa.
Baca Juga: Digerebek Komisi Anti-Korupsi, Manajer Ini Bakar Uang Senilai Rp384,4 Miliar
Anwar mengatakan langkah-langkah tersebut terutama ditujukan kepada bisnis besar dan orang kaya, tetapi para kritikus menyuarakan kekhawatiran bahwa biaya yang lebih tinggi pada akhirnya akan dibebankan kepada konsumen, termasuk mereka yang berpenghasilan rendah dan menengah.
Dalam pengumumannya, Anwar mengatakan semua warga Malaysia di atas 18 tahun akan menerima 100 ringgit (USD23,67) dalam bentuk bantuan tunai satu kali yang akan dicairkan mulai 31 Agustus.